Sang aktris cantik Park Shin Hye, dikenal sebagai salah satu aktris Korea Selatan yang cukup sukses dalam dunia kariernya. Bagaimana tidak, pasalnya sudah begitu banyak sederetan judul serial drama yang dibintangi hingga sukses membuat namanya terkenal dan memiliki banyak penggemar.
Tidak hanya dalam dunia karier kesuksesan tersebut didapatkannya, namun permasalahan percintaan pun juga turut membuat namanya semakin dikenal oleh public luas. Memiliki kisah cinta dengan aktor tampan Choi Tae Joon, Park Shin Hye pun menilai dirinya semakin dewasa saja. Lewat penuturannya belum lama ini saat menjalani sebuah sesi wawancara bersama majalah Elle, Park Shin Hye dengan percaya diri mengatakan tentang sikap kedewasaan yang dimilikinya itu.
“Semakin hari aku merasa semakin dewasa, aku ingin memiliki hubungan yang jelas. Aku ingin menjadi orang seperti pohon yang memiliki aroma. Aku percaya jika aku bersikap baik orang-orang akan menghampiriku daripada aku yang mencoba memenangkan hati mereka,” Tutur sang kekasih Choi Tae Joon tersebut.
Tidak berhenti sampai disitu saja, pada kesempatan wawancara itu pula Park Shin Hye juga dibanjiri pertanyaan seputar kebahagiaan.
“Sampai saat ini aku masih mencari kebahagiaan. Ada momen bahagia dan tidak dalam hidupku. Itulah kenapa aku berpikir penting untuk apa yang harus dilakukan dan bagaimana caranya bahagia,” Lanjut sang aktris ini.
Baca Juga Yang Ini:
- Masih Sendiri, Ini Tipe Laki-laki pilihan Park Shin Hye
- Wow… Blak-Blakan, Yewon Bongkar Rahasianya Tentang Teman Dekat Hingga Pria Idaman
- Park Shin Hye Mengaku Tak Bahagia Tetapi Tetap Bersyukur