Raffi Ahmad memang memiliki hubungan yang cukup intens dengan almarhumah Julia Perez atau yang lebih akrab disapa Jupe. Dengan hubungan yang terbilang dekat itu membuat Raffi dan almarhumah saling bertukar cerita ketika membutuhkan.
Bahkan baru-baru ini, Raffi menuturkan jika sang sahabatnya itu memiliki keinginan untuk bermain film horor bersama dua sahabat karibnya yaitu Ayu Ting-Ting dan Zaskia Gotik. Seakan ingin mewujudkan impian almarhumah, suami dari Nagita Slavina ini akhirnya memutuskan untuk memproduksi film horor bertajuk ‘Arwah Tumbal Nyai’, yang dibintangi oleh Ayu Ting-Ting dan Zaskia Gotik.
Tidak hanya dua pendangdut ternama itu saja, namun Raffi juga menggandeng Dewi Persik untuk ikut bergabung. Bukan tanpa alasan Depe dipilih untuk bermain film horor. Lewat sebuah wawancaranya belum lama ini saat ditemui di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Raffi pun menceritakan produksi film terbarunya itu.
“Almarhumah Jupe pernah bilang mau buat film horor gitu sama Zaskia Gotik, Ayu Ting Ting. Aku terngiang sama Jupe, yang deket sama dia ya Dewi Persik. Mereka (Zaskia, DP, dan Ayu) di film enggak saling kenal, mereka menerima kutukan atas nenek moyang mereka karena pernah melakukan pesugihan ilmu hitam. Ini setahun lebih mengumpulkan mereka, riset juga, untuk film trilogi ini,” Tutur sang kakak Syahnaz Shadiqah itu.
Baca Juga Yang Ini:
- Almarhum Jupe Ternyata Jadi Alasan Raffi Ahmad Produksi Film Trilogi ‘Arwah Tumbal Nyai’
- Produksi Film Horor Bertajuk ‘Arwah Tumbal Nyai’, Raffi Ahmad Rela Keluarkan Budget Diatas Rata-Rata
- Bintangi Film ‘Nyai’, Ayu Ting Ting Kerasukan Hingga Muntah Belatung