Hubungan pernikahan Ibnu Jamil dan sang istri, Ade Maya, memang tengah berada di ujuk tanduk perceraian. Ibnu Jamil bersikeras untuk mengakhiri hubungan rumah tangganya dengan Ade Maya.
Dalam perceraiannya tersebut, kabarnya Ibnu Jamil rela memberikan nafkah cerai kepada Ade Maya dengan nilai yang tidak terbilang sedikit dan bisa dikatakan nilai yang fantastis. Hal tersebut diketahui lewat kuasa hukum dari Ibnu Jamil bernama Agus Setiawan yang ditemui pada Kamis (02/11/2017).
Kuasa hukum Ibnu Jamil pun menjelaskan perihal nilai nafkah cerai tersebut.
“Ya itu kalau saya ungkapin semuanya saya enggak enak ya. Enggak etis kalau saya bilang akan dikasih sekian. Tapi itu akan dipenuhioleh klien saya. Tinggi atau rendah itu relative ya. Tergantung dari penghasilan kita,” Tutur kuasa hukum Ibnu Jamil saat di temui di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.
Selain itu Agus Setiawan juga menuturkan jika nilai nafkah cerai Ibnu Jamil tersebut bisa diumpamakan beberapa kali bisa di gunakan untuk naik haji, namun walaupun seperti itu, Agus Setiawan enggan untuk menyebutkan nominalnya.
“Ya kalau memang besar dan sanggup ya kenap tidak? Kalau memang permintaannya diluar batas kemampuan kita ya bagaimana kita bisa memenuhi. Ya cukup dan wajar. Bisa buat naik haji lah beberapa kali. Tapi saya enggak bisa ungkapinlah. Itu enggak enak. Resminya nanti pada saat saya mengajukan replik pada sidang berikutnya tanggal 9 November nanti,” tambah Agus Setiawan pada penjelasannya tersebut.
Baca Juga Yang Ini:
- Anak, Jadi Alasan Ibnu Jamil dan Istri Terus Tunda Perceraian
- Orangtua Bercerai, Anak Ibnu Jamil-Ade Maya Kerap Menangis
- Klien Disebut Lakukan KDRT Hingga Pencekikan, Ini Jawaban Tegas Kuasa Hukum David Albert NOAH